Karhutla Gunung Welirang Hanguskan 100 Hektare Lebih

Karhutla Gunung Welirang Hanguskan 100 Hektare Lebih Kebakaran Hutan/Foto: Ilustrasi (Pixabay).

PASURUAN–Kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di Blok Kedung Wajan, Gunung Welirang wilayah Kecamatan Prigen, Kabupaten Pasuruan, menghanguskan 100 hektare lahan lebih.

Karhutla terpantau berawal di kawasan Tahura Raden Soerjo Blok Sawahan, kemudian meluas hingga ke Mojokerto.

Kepala RPH III Taman Hutan Raya (Tahura) Raden Soerjo Agus Budi Utomo menuturkan, kebakaran di kawasan Gunung Welirang terjadi sejak Jumat (13/09) malam, dan berhasil dipadamkan kemarin, Minggu (15/09) sore. 

“Baru bisa dipadamkan Minggu (15/9) sore. Lebih dari 100 hektare lahan terbakar,” kata , Senin (16/9).

Puluhan petugas tim gabungan dari unsur Polsek, Tahura Raden Soerjo, koramil, dan komunitas pecinta lingkungan setempat tejur ke lokasi untuk memadamkan kobaran api.

“Pemadaman dilakukan dengan gebyok (memadamkan api dengan dahan kering),” ucap Agus.

BACA JUGA:
Masif, Kebakaran Hutan dan Lahan 2019 di Jatim
Penyebab Meluasnya Kebakaran Hutan di Jatim
Kebakaran Ludeskan 157 Hektare Lahan di Mojokerto

Diduga, kebakaran hutan yang banyak ditumbuhi pohon cemara gunung, kesek, kaliandra hingga alang-alang tersebut karena ulah manusia.

“Diperkirakan karena perburuan liar,” tutup Agus. (surabayainside)