Sandi Janji Sejahterakan Guru Honorer dan Hapus UN

Sandi Janji Sejahterakan Guru Honorer dan Hapus UN Cawapres n0 02 Sandiaga Uno/ Foto: CNN. com

Jakarta-Calon Wakil Presiden nomor urut 02 Sandiaga Salahuddin Uno mengatakan akan memastikan kesejahteraan guru honorer.

"Kami hadirkan pendidikan tuntas berkualitas, meningkatkan kualitas pendidikan yakni dengan kualitas guru. Kesejahteraan guru, terutama guru honorer," ujar dia dalam debat cawapres putaran ketiga di Jakarta, Minggu (17/03).

Sandi juga menjanjikan akan memperjelas status guru honorer dan memperbaiki kurikulum dengan fokus pada pembangunan karakter yang berakhlak mulia.

Selain itu, Sandi berjanji akan  akan menghapuskan Ujian Nasional (UN) jika terpilih. "Kita pastikan sistem UN dihentikan, diganti dengan penelusuran minat bakat," ujarnya.

"Kami juga punya konsep sekolah "link and match" yang mana pemberi lapangan kerja tersambung dengan lembaga pendidikan," imbuhnya.

Ditahui, Komisi Pemilihan Umum menyelenggarakan debat putaran ketiga yang menghadirkan calon wakil presiden baik dari nomor urut 01, Ma'ruf Amin, dan calon wakil presiden nomor urut 02 Sandiaga Uno, di di Hotel Sultan, Jakarta.