KPU: 91 Anggota KPPS Meninggal, Jawa Timur 14 Orang

KPU: 91 Anggota KPPS Meninggal, Jawa Timur 14 Orang Daftar anggota KPPS meninggal (KPU).

Jakarta-Data resmi Komisi Pemilihan Umum menyebut sebanyak 91 anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) meninggal dunia. Sementara  374 orang lainnya dinyatakan sakit. 

Petugas Pemilu 2019 yang sakit dan meninggal itu tersebar di dua puluh provinsi di Tanah Air, tak terkecuali di Jawa Timur.

“Update terakhir petugas penyelenggara Pemilu sebanyak 91 orang meninggal dunia, kemudian 374 orang sakit.,” ujar Ketua KPU Arief Budiman di Jakarta, Senin (22/04).

Berikut selengkapnya merujuk pada data KPU yang terpantau Selasa (23/04): 

1.Jawa Timur: sakit 13 orang / wafat 14 orang.

2. Sulawesi Tengah: sakit 83 / wafat 1. 

3. Jawa Tengah: sakit 41 / wafat 17. 

4. Jawa Barat: sakit 18 / wafat 28. 

5. Lampung: sakit 26 / wafat 5. 

6. Sulawesi Selatan: sakit 128 / wafat 2.

7. Banten: sakit 17 / wafat 3.

8. Riau: sakit 14 / wafat 5. 

9. Kalimantan Selatan: sakit 12 / wafat 0. 

10. Yogyakarta: sakit 4 / wafat 3.

11. Kalimantan Tengah: sakit 6 / wafat 0.

12. Sulawesi Utara: sakit 2 / wafat 3.

13. Bali: sakit 5 / wafat 0.

14. Kalimantan Barat: sakit 0 / wafat 3. 

15. Sumatera Barat: sakit 3 / wafat 0.

16. Sulawesi Tenggara: sakit 2 / wafat 0. 

17. Kalimantan Timur: sakit 0 / wafat 2.

18. Sumatera Selatan: sakit 0 / wafat 2. 

19. Sumatera Utara: sakit 0 / wafat 2. 

20. Maluku: sakit 0 / wafat 1.

Terkait peristiwa tersebut, KPU telah membahas asuransi BPJS dan besaran santunan tergahadap petugas yang tertimpa musibah tersebut.