Turun, Kunjungan Wisman ke Jatim

Turun, Kunjungan Wisman ke Jatim Taman Nasional Bromo, Tengger, dan Semeru, salah satu objek wisata di Jatim. (Foto: Pemkab Blitar)

Surabaya - Jumlah kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) ke Jawa Timur (Jatim) pada awal 2019 mencapai 23.872 orang. Turun 10,29 persen dibanding akhir 2018.

Pun begitu dibanding setahun sebelumnya. Ada 26.700 turis asing yang datang ke Jatim pada Januari 2018.

"Ini perlu menjadi perhatian, agar jumlah wisman di periode berikutnya meningkat," ujar Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Jatim, Teguh Pramono, Minggu (3/3).

Namun, jumlah kunjungan Januari 2019 lebih baik dibanding awal 2017. Kala itu, pelancong mancanegara yang datang cuma 17.129 kunjungan.

Dia menyarankan pemerintah memunculkan lokawisata anyar, selain gencar melakukan promosi. 

Wisman paling banyak dari Malaysia, Tiongkok, Singapura, Taiwan, Korea Selatan, Amerika Serikat, India, Jepang, Thailand, dan Australia. Kontribusinya 40,81 persen dari total kunjungan Januari 2019.

Dibandingkan Desember 2018, kunjungan wisman dari 10 negara utama pada Januari 2019 turun 31,09 persen. "Dari 14.138 kunjungan menjadi 9.743 kunjungan," tutup Teguh.