Stiker untuk Penerima Bantuan Dinilai Sensitif

Stikerisasi untuk keluarga penerima manfaat (KPM) dari PKH dan BPNT baik, namun sensitif.
Kamis, 21 Feb 2019 20:40 WIB Author - Fathor Rasi

Trenggalek-Pelaksana Tugas Bupati Trenggalek Mochammad Nur Arifin mendukung penuh rencana pemberian stiker untuk keluarga penerima manfaat dari Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT) agar tepat sasaran.

Menurutnya, stikerisasi untuk keluarga penerima manfaat (KPM) dari PKH dan BPNT baik, namun sensitif.

Untuk itu jangan sampai menimbulkan ketersinggungan.

Saya tentu sepakat dengan motivasi agar program bantuan tepat sasaran. Stikerisasi bisa menjadi solusi, namun redaksionalnya harus baik, kata Arifin atau biasa disapa Ipin ini, di Trenggalek, Kamis (21/02).

Intinya Arifin meminta agar rencana pemasangan stiker bukan justru berpotensi mempermalukan warga penerima manfaat.

Baca juga :