Siswa SMP yang Tantang Gurunya Berantem Diberi Edukasi Hukum

Polres Gresik telah melakukan upaya mediasi sebagai pembinaan.
Rabu, 13 Feb 2019 18:48 WIB Author - Fathor Rasi

Gresik-AA, siswa SMPPGRI Wringinanomyang sempat viral karena menatang gurunya berantem akan mendapat edukasi hukum dariaparat kepolisian resor Kabupaten Gresik, Jawa Timur.

Anak-anak akan kami didik dan berikan edukasi hukum, sedangkan gurunya akan kami beri penghargaan. Sementara memang tidak ada laporan, kata Kapolres Gresik AKBP Wahyu Sri Bintoro dalam pesan singkatnya, Rabu (13/02).

Sebelumnya, Wahyu mengatakan mengaku telah melakukan upaya mediasi sebagai pembinaan, dan hal itu bukan termasuk penindakan.

Berdasarkan penelusuran Polres Gresik, kasus merisak tersebut terjadi pada tanggal 2 Februari 2019, namun baru videonya baru viral pada 9 Februari 2019 karena diunggah di media sosial.

Sebelumnya, kasus siswa mempersekusi guru di Gresik sempat viral di media sosial, dan siswa berinisial AA yang masih dibawah umur dalam mediasi yang dilakukan di Polsek Wringinanom akhirnya meminta maaf.

Baca juga :