Petani Garam Doakan Khofifah Sebelum Hadap Jokowi

FPGM mendukung penuh upaya perjuangan Gubernur Khofifah.
Rabu, 24 Jul 2019 13:36 WIB Author - Fathor Rasi

SAMPANG-Ratusan petani garam menggelar doa bersama di Desa Pangarengan, Sampang, Madura, Jawa Timur, Rabu (24/07).

Mereka mendoakan Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa sebelum menghadap Presiden RIJoko Widodo dalam memperjuangkan nasib petani garam.

Petani garam yang tergabung dalam Forum Petani Garam Madura (FPGM) itu mendukung penuh upaya perjuangan Gubernur Khofifah yang meminta pemerintah pusat menaikkan harga beli garam rakyat.

BACA JUGA:Khofifah Inginkan Data Tunggal Garam
Harga Garam Hancur, Luhut Sarankan Jokowi Setop Impor
Menurut Ketua Asosiasi Petani Garam Sampang Moh Yanto, doa bersama itu bertujuan memohon agar pemerintah bersedia membatasi impor garam, sehingga dengan cara itu harga beli garam rakyat akan naik.

Yang diharapkan petani soal harga garam yang layak, tidak ada yang lain, ucap Yanto.

Baca juga :