Pemkab Madiun Bersama UNS Dirikan "Kampus UNS di Madiun"

Kerja sama tersebut telah ditandatangani Bupati Madiun H. Ahmad Dawami sebelum bertolak ke Amerika Serikat.
Jumat, 07 Feb 2020 15:42 WIB Author - Yansen Milala

MADIUN-Wakil Bupati Madiun, Hari Wuryanto mengatakan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Madiun, Jawa Timur bekerja sama dengan Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta, Jawa Tengah untuk mendirikan kampus di wilayah setempat yang diberi nama Kampus UNS di Madiun.

Hari mengungkapkan kerja sama tersebut telah ditandatangani Bupati Madiun H. Ahmad Dawami sebelum bertolak ke Amerika Serikat.

Pertemuan hari ini merupakan tindak lanjut dengan agenda penandatanganan oleh Rektor UNS Prof Jamal Wiwoho di Gedung dr Prakosa Universitas Sebelas Maret Surakarta, katanya.

Menurut dia, UNS sudah lama bekerja sama dengan Pemkab Madiun, yakni sejak tahun 2013 dengan membentuk Program Studi di luar Kampus Utama (PSDKU) bernama Akademi Komunitas yang ada di Caruban, Kabupaten Madiun.

Seiring banyaknya minat warga Madiun dan sekitarnya mengikuti pendidikan tinggi tersebut, kata Hari, UNS ingin mengembangkan kerja sama tersebut dengan mengubah Akademi Komunitas yang sekarang sudah ada, menjadi Kampus UNS di Madiun.

Baca juga :