Investor Disebut Ogah Berinvestasi di Probolinggo

Pungli dan ulah oknum LSM disebut menjadi salah satu penyebab.
Jumat, 22 Nov 2019 14:03 WIB Author - Fathor Rasi

PROBOLINGGO-Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kabupaten Probolinggo, Jawa Timu, Nadda Lubis mengungkapkan sejumlah faktor yang memicu investor enggan berinvestasi di kabupaten setempat.

Salah satunya karena ulah oknum lembaga swadaya masyarakat (LSM), dan pelayanan.

Seperti adanya pungli, membuat investor enggan berinvestasi di Kabupaten Probolinggo. Ditambah lagi adanya oknum yang mencari kesalahan investor, ke depan jangan sampai ada lagi yang demikian, ujarnya, Kamis (21/11).

Senada disampaikan Bupati Probolinggo Puput Tantrianasari bahwa yang tidak nyaman bukan saja investor, namun juga internal pemkab.

Yang di dalam saja, kami merasa tidak nyaman dengan adanya oknum-oknum (mencari kesalahan red) itu. Belum tentu orang itu salah. katanya.

Baca juga :