Pesan Jokowi di Apkasi Otonomi Expo 2019

Kegiatan secara resmi dibuka oleh Menkopolhukam Wiranto
Rabu, 03 Jul 2019 12:58 WIB Author - Fathor Rasi

JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam), Wiranto, resmi membuka Apkasi Otonomi Expo (AOE) 2019. Digelar di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, Rabu (03/07).

Dia menyampaikan dua pesan Jokowi yang berhalangan hadir terkait latar belakang munculnya gagasan otonomi daerah.

Yang pertama, kebijakan pelayanan dan pembangunan masing-masing daerah memiliki kekhususan. Yang harus sesuaikan dengan kekhususan masing-masing daerah, katanya.

Kedua, agar masing-masing daerah berlomba dalam kebaikan. Artinya adalah, otonomi daerah membawa inovasi. Harus terjadi kompetisi dan inovasi antardaerah. Pada saat yang sama, harus memperkuat kerja sama, ujarnya.

Wiranto menilai, Apkasi Otonomi Expo sangat bagus tepat karena menjadi ajang inovasi masing-masing daerah.

Baca juga :