Rusak Menahun, Warga Tlogo Blitar Coret Jalan Desa

Banyak lubang dan membahayakan pengendara yang melintasi
Minggu, 12 Mei 2019 14:18 WIB Author - Fatah Hidayat Sidiq

BLITAR - Warga Desa Tlogo, Kecamatan Kanigoro, Kabupaten Blitar, Jawa Timur (Jatim), mencoret jalan desanya sepanjang 500 meter menggunakan cat semprot. Mereka murka. Infrastruktur rusak dan tak kunjung diperbaiki.

Bertahun-tahun rusak. Sudah banyak korban terluka, ujar koordinator pemuda setempat, Setyo Budi Pranyoto, Minggu (12/5). Jalan rusak terletak di Dusun Tlogo 3. Tepatnya di Gapura Agung Tlogo hingga utara dan selatan Kanigoro.

Selama ini sekadar pemeliharaan semata. Ditambal sulam dengan kualitas yang bertahan tidak sampai tujuh bulan. Sampai bingung kami, gimana caranya agar jalan diperbaiki, ungkapnya.

Banyak lubang di jalan tersebut. Kedalamannya bervariasi. Lubang tertutup air kala hujan. Dus, melansir detik.com, membahayakan pengendara. Khususnya pengemudi motor.

Beberapa hari silam, terang warga Tlogo lainnya, Feri Efendy, seorang ibu dan balitanya terluka parah. Gegara menghindari jalan berlubang.

Baca juga :