Pemprov Jatim Respons Protes Walhi

Pengelolaan lingkungan oleh PT BSI dinilai cukup bagus sehingga layak diberi penghargaan.
Kamis, 01 Agst 2019 17:50 WIB Author - Fathor Rasi

SURABAYA-Pemerintah Provinsi Jawa Timur (Pemprov Jatim) melalui Badan Lingkungan Hidup (BLH) Jawa Timur, merespons aksi unjuk rasa aktivis Walhi Jawa Timur yang memprotes pemberian PT PT Bumi Suksesindo, operator Tambang Emas Tumpang Pitu di Kabupaten Banyuwangi.

BLH menilai selama ini pengelolaan lingkungan oleh PT BSI cukup bagus sehingga sudah sepantasnya mendapat penghargaan dari Gubernur Khofifah Indar Parawansa.

Tidak semua pembangunan itu merusak dan disalahkankan. Apa kesalahanya, kami uji dan kontrol. Kalau tidak betul, bisa kena sanksi. Tapi selama ini tidak ditemukan itu. Nilai standar lingkungan juga terpenuhi, kata Kepala BLH Jatim Diah Susilowati di kantornya, Kamis (01/08).

Pengelolaan lingkungan yang bagus, lanjut dia, terlihat dari sisi kualitas udara hingga pemenuhan standar baku mutu air dan reklamasi.

Diah menjelaskan, penghargaan bertujuan mendorong agar perusahaan tambang tersebut lebih baik lagi dalam pengelolaan lingkungan sehingga jika ke depan ternyata tidak baik maka tidak diberi penghargaan.

Baca juga :