Pedagang Pasar Kota Membandel Jualan di Bahu Jalan

Pedagang mengaku tidak terpengaruh dengan rencana Pemkab Bojonegoro.
Selasa, 06 Nov 2018 17:00 WIB Author - Fathor Rasi

Bojonegoro - Ratusan pedagang tetap membandel berjualan di jalan seputaran Pasar Kota, Bojonegoro, Jawa Timur. Mereka tidak mengindahkan rencana pemkab setempatagar pedagang masuk ke dalam area pasar.

Dua pedagang di Pasar Kota, Bojonegoro Lina dan Bambang mengaku tidak terpengaruh dengan rencana pemerintah kabupaten (pemkab) setempat yang meminta pedagang masuk pasar.

Pedagang pagi tidak ada yang masuk pasar. Ya hanya mundur sedikit seperti saya ini, ujar Lina, Selasa (06/11) di lokasi.

Begitu pula sejumlah pedagang ikan laut juga ikan air tawar, masih tetap menggelar dagangannya di jalan raya di seputaran pasar, bahkan meletakkan barang dagangannya di jalan raya baik di bagian tengah maupun bagian utara pasar.

Kalau di dalam pasar lapak yang disediakan terlalu sempit. Hanya 1x1,5 meter, ucap Lina dibenarkan sejumlah pedagang lainnya.

Padahal, menurut para pedagang, kebutuhan lapak para pedagang paling tidak berukuran 2X2,5 meter untuk menggelar dagangannya.

Baca juga :