Pemerintah Kabupaten Sampang Siapkan Anggaran 2 Milyar Untuk Tangani Covid-19

Dana ini berasal dari Dana Alokasi Khusus (DAK) dan Dana Intensif Daerah (DID)
Jumat, 20 Mar 2020 23:09 WIB Author - Yansen Milala

SAMPANG-Dalam rangka menangani virus corona atau COVID-19, PemerintahKabupaten Sampang, Jawa Timur menyiapkan anggaran sebesar Rp2 miliar rupiah, kata Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Sampang, Agus Mulyadi.

Dana ini berasal dari Dana Alokasi Khusus (DAK) dan Dana Intensif Daerah (DID), kata Agus Mulyadi di Sampang, Jumat (20/03).

Penyediaan anggaran sebesar Rp2 miliar rupiah ini, karena corona sudah ditetapkan oleh pemerintah sebagai pandemi.

Anggaran miliaran ini nantinya akan digunakan untuk biaya operasional dan pengobatan pasien positif corona yang dirawat di rumah sakit rujukan yang sudah ditetapkan oleh Pemerintah Provinsi Jawa Timur.

Ketika pasien ada di rumah sakit rujukan, maka dibiayai oleh Pemprov Jatim, biaya yang kita tanggung (pemerintah daerah) adalah operasional, kata Agus.

Baca juga :