Kunjungi Ponpes Sunan Drajat, Majelis Syuro PKS: Pesantren Kekuatan Bangsa

Ketua Majelis Syuro Partai Keadilan Sejahtera (MS PKS) Habib Salim Segaf Al-Jufri meneruskan lawatan di Jawa Timur.
Sabtu, 23 Feb 2019 13:31 WIB Author - Fatah Hidayat Sidiq

LAMONGAN - Ketua Majelis Syuro Partai Keadilan Sejahtera (MS PKS) Habib Salim Segaf Al-Jufri meneruskan lawatan di Jawa Timur dengan bersilaturrahim ke Pondok Pesantren (PP) Sunan Drajat Lamongan.

Habib Salim yang didampingi mantan Gubernur Jawa Barat dua Periode Ahmad Heryawan (Kang Aher) dan KetuaDPW PKS Jatim Arif Hari Setiawan tiba di Pondok Pesantren Sunan Drajat.

Pesantren Sunan Drajat sendiri terletak di kawasan sekitar makam Sunan Derajat. Sunan Drajat sendiri merupakan salah satu Walisongo penyebar dan pejuang agama Islam di tanah jawa.

Habin Salim disambut langsung oleh KH Abdul Ghofur dan diajak keliling ke kompleks pesantren yang sangat luas dan dihuni oleh kurang lebih 13.000santri.

Habib Salim sendiri kagum lantaran Santri PP Sunan Drajat berasal dari berbagai daerah di Indonesia, dari Aceh hingga Papua. Pesantren ini sering dijadikan rujukan bagi pengembangan pesantren wirausaha yang berhasil.

Baca juga :