Bandara Internasional Juanda Diperluas

Pengembangkan Terminal 1 tersebut dilakukan melalui perluasan ke arah timur seluas 29 ribu meter persegi.
Jumat, 01 Mar 2019 13:06 WIB Author - Fathor Rasi

Surabaya-PT Angkasa Pura Iberencana akan memperluas Terminal 1 Bandara Internasional Juanda, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur dan menambah rute penerbangan.

Hal itu dilakukan untuk mencapai target melayani 21.976.400 penumpang dan 162.905 pergerakan pesawat di tahun 2019 ini.

Manajemen Bandara Juanda yakin target 2019 dapat tercapai melalui penambahan fasilitas dan peningkatan layanan, kata General Manager PT Angkasa Pura I Bandara Juanda, Heru Prasetyo, Kamis (28/02).

Untuk mencapai target tersebut, segala upaya dikerahkan. Penambahan jumlah rute penerbangan ke beberapa destinasi domestik maupun internasional pada Januari 2019, seperti di Samarinda dan Kuala Lumpur, memberikan kami keyakinan dan optimisme dalam semua target, jelasnya.

Pengembangkan Terminal 1 tersebutdilakukan perluasan melalui dua tahap; pertamake arah timur seluas 29 ribu meter persegi, sehingga total luasan menjadi 91,7 ribu meter persegi dengan kapasitas penumpang 8,77 juta orang per tahun.

Baca juga :