Bahaya Mengonsumsi Dioksin Berlebihan

Dioksin dalam kadar cukup tinggi picu penyakit kulit dan kanker.
Kamis, 21 Nov 2019 15:10 WIB Author - Fathor Rasi

SURABAYA-Dioksin yang dikonsumsi dalam kadar cukup tinggi bisa berpengaruh pada kesehatan. Pengaruhnya, mulai kelainan di kulit, keluhan pada lapisan dalam rahim wanita, nyeri hingga kanker.

Tapi jangan terlalu beropini, harus dilihat kandungan berapa sesuai yang ditetapkan WHO. Karena zat dioksin tidak hanya dari plastik tapi juga dari gas pencemaran udara, kataKepala Dinas Kesehatan Jawa Timur Dr Kohar Hari Santoso, di Surabaya,Kamis (21/11).

Kohar mengimbau jangan terlalu khawatir akan isu telur ayam mengandung salah satu bahan kimia terlarang dan berbahaya.

Telur mengandung bahan kimia ini bisa jadi disebabkan oleh pembakaran sampah plastik yang kurang sempurna sehingga menyebabkan zat keluar bernama dioksin, kata Kohar.

Dioksin secara kimiawi bernama TCC. Zat dioksin juga bisa ada di makanan dalam jumlah rendah ataupun banyak.

Baca juga :