Warga Probolinggo Antre Dipulangkan dari Wamena

Warga Probolinggo Antre Dipulangkan dari Wamena Antrean pengungsi terdampak kerusuhan Wamena/Foto: twitter @AzzamIzzulhaq

PROBOLINGGO-Sebagian besar warga Kota Probolinggo, Jawa Timur, sedang menunggu antrean untuk dipulangkan dari Wamena, Kabupaten Jayawijaya, Papua.

Data yang diterima Pemkot Probolinggo tercatat sebanyak 175 perantau. Mereka berasal dari Kecamatan Kademangan sebanyak 20 orang, Kedopok 20 orang, Wonoasih 90 orang, Kanigaran 28 orang,  Mayangan 7 orang.

Dari 175 orang warga Probolinggo tersebut, dilaporkan hanya belasan orang sudah pulang ke Kota Probolinggo.

Wali Kota Pobolinggo terus berkoordinasi dengan warganya baik di Wamena dan Jayapura.

"Saya meminta mereka mencari tempat aman, serta saya sarankan untuk ikut mengantre pesawat Hercules, agar bisa pulang ke kampung halamannya," kata Wali Kota Probolinggo Hadi Zainal Abidin, Jumat (04/10).

Habib Hadi, sapaan akrabnya, juga mengimbau warganya agar segera pulang ke kampung halaman dan terus berkabar pada sanak keluarganya.

Pemkot Probolinggo, lanjut Habib Hadi, membuka posko pengaduan untuk mengetahui jumlah warganya yang merantau di Wamena.

"Saya sudah meminta Camat dan Lurah untuk membuka posko pengaduan bagi warga yang keluarganya bekerja di Wamena/Papua berjalan efektif dan belum 24 jam, data terus bertambah seiring laporan masyarakat melalui RT dan RW," tutupnya. (Ant)