Arumi Bachsin Resmi Jabat Ketua PKK

Arumi Bachsin Resmi Jabat Ketua PKK Arumi Bachsin usai dilantik di Gedung Negara Grahadi/Foto: Instagram arumi_arumi94.

Surabaya-Resmi menjabat Ketua Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Provinsi Jawa Timur, Arumi Bachsin menyampaikan akan segera melaksanakan program pokok PKK sesuai Nawa Bhakti Satya yang menjadi arah, visi dan misi Gubernur Khofifah.

Istri Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak ini menegaskan tidak akan mengubah terlalu banyak pengurus yang ada saat ini.

"Susunan kepengurusan TP PKK Provinsi Jawa Timur sekarang masih perlu dipertahankan, karena telah memperlihatkan soliditas dan prestasi sampai tingkat nasional," katanya usai dilantik di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Selasa (19/02).

Pada kesempatan sama, mantan pesinetron dan bintang film itu yang sedang merayakan hari ulang tahunnya juga memotong kue didampingi suaminya, Emil Dardak, serta Gubernur Khofifah Indar Parawansa.

Meski belum 24 jam setelah dikuret kandungannya akibat pendarahan di rumah sakit, Arumi mengaku tetap kuat mengikuti jalannya pelantikan dan serah terima jabatan, tapi tetap di bawah pengawasan dokter.